Menyimpan dan Menutup Dokumen di Photoshop


Cara menyimpan dan menutup sebuah dokumen di photohop hampir sama dengan cara menyimpan dan menutup di software lain, penggunaan shortcut seperti Ctrl+S juga bisa di lakukkan di photoshop.

Menyimpan Dokumen di photoshop caranya adalah pilih File > Save (Ctrl + S) di Menu Bar, pada Tutorial Dasar Photoshop : Mengetahui Area Kerja di jelaskan di mana letak Menu Bar.

Nantinya akan muncul jendela save as, di sana terdapat kotak isian file nama juga format file yang ingin disimpan.Sebelum menyimpan perhatikan selalu nama file yang ingin di buat dan format yang diberikan, untuk menyimpan dokumen photoshop pilih format PSD.


Jika ingin menyimpan dalam format gambar seperti JPG, GIF, EPS dsb, tingal di tekan panah hitam kecil di kotak isian format nanti akan muncul beberapa pilihan yang di inginkan.

Dalam photoshop kita juga isa menyimpan dengan file yang berbeda, misal kita telah membuka sebuah dokumen file namun kita ingin menyimpan dengan nama yang berbeda, caranya adalah pilih File > Save As..(Shift+Ctrl + S) di Menu Bar.

Untuk Menutup Dokumen di Photoshop caranya yaitu pilih File > Close (Ctrl +W) di Menu Bar. Bisa juga dengan langsung mengklik tombol silang di jendela dokumen. DAn untuk menutup semua jendela dokumen yaitu dengan cara pilih  File > Close All (Alt + Ctrl +W) di Menu Bar. 

Untuk menutup software photoshop dengan cara pilin  File > Exit (Ctrl +Q) di Menu Bar. Atau bisa juga dengan cara langsung mengkilik tombol silang pada jendela photoshop.

Posted in , , , . Bookmark the permalink. RSS feed for this post.

Search

Swedish Greys - a WordPress theme from Nordic Themepark. Converted by LiteThemes.com.