Mengenal Tools yang Ada di Adobe Photoshop

Berikut ini adalah pelajaran dasar dari photoshop yaitu pengenalan tools yang ada di photoshop.

Pengenalan di sini tidak dijabarkan terlalu detail, nantinya akan saya detailkan masing-masing tool berdasarkan kemiripan fungsinya pada tiap postingan.

Untuk postingan kali ini, cukup mengenal tools yang ada pada photoshop berdasarkan kesamaan fungsinya.

Berikut adalah gambaran tools pada photoshop yang telah dibedakan berdasarkan kesamaan fungsinya dengan warna masing-masing.


Melihat gambar dengan jelas klik link Gambar Tool Box Photoshop

Gambar di atas merupakan gambaran ringkas mengenai tools yang ada pada photoshop, pembagian warna berdasarkan fungsi merupakan hanya sebagai panduan untuk lebih mengetahui kesamaan fungsi tools.

Berikut Pembagian fungsi tool berdasarkan warna yang ada.

Selection Tools yang diberi warna kuning adalah tools yang memiliki kesamaan fungsi membuat seleksi pada gambar.

Crop and Slice Tools diberi warna ungu adalah tools yang memiliki kesamaan fungsi untuk memotong ataupun membuang sebagian gambar di dalam photoshop.

Retaouching Tools diberi warna hijau adalah tools yang memiliki kesamaan fungsi untuk memperbaiki cacat yang ada pada gambar di dalam photoshop.

Painting Tools diberi warna orange adalah tools yang memiliki kesamaan fungsi untuk melukis lukisan pada photoshop.

Drawing and Type Tools diberi warna biru adalah tools yang memiliki kesamaan fungsi untuk memindah gambar dan membuat tulisan di dalam photoshop.

Annotation, Measuring And Navigation tools diberi warna merah adalah tools yang memiliki kesamaan fungsi untuk memindah gambar, memperjelas gambar, dan mempermudah pekerjaan di dalam photoshop.

Posted in , , . Bookmark the permalink. RSS feed for this post.

Search

Swedish Greys - a WordPress theme from Nordic Themepark. Converted by LiteThemes.com.